Madiun, Senin, 23 September 2024, SMKN 1 Geger, Kabupaten Madiun, menjadi tuan rumah kunjungan studi tiru dari SMKN 1 Gedangsari, Gunungkidul. Acara yang berlangsung di ruang Samsung Class ini bertujuan untuk berbagi praktik baik terkait Character Building dan Teaching Factory (TEFA). Kegiatan ini juga berfungsi sebagai ajang silaturahmi antar kedua sekolah.
Kunjungan ini dihadiri oleh rombongan manajemen sekolah dari SMKN 1 Gedangsari dan SMKN 1 Geger. Dalam sambutannya, Kepala SMKN 1 Geger, Drs. Thaha Bauzir, M.Pd, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan tersebut. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan kesempatan emas untuk saling berbagi informasi dan pengalaman yang bermanfaat.
Presentasi pertama tentang pembinaan karakter di SMKN 1 Geger disampaikan oleh Bapak Udin Sasmito, S.Pd.I, selaku Waka Kesiswaan. Dalam pemaparannya, beliau menjelaskan berbagai metode dan program yang diterapkan di sekolah untuk membangun karakter siswa yang kuat dan positif.
Selanjutnya, paparan mengenai Teaching Factory (TEFA) disampaikan oleh Bapak Ihsan Nurkhakim, S.Pd, selaku Waka Kurikulum, dan Ibu Intan Purnamasari sebagai Koordinator TEFA. Mereka menjelaskan secara mendetail bagaimana SMKN 1 Geger mengimplementasikan konsep TEFA dalam proses pembelajaran, yang bertujuan untuk mempersiapkan siswa menghadapi dunia industri.
Acara tidak hanya terbatas pada presentasi, namun juga diakhiri dengan sesi keliling area SMKN 1 Geger. Para tamu diajak untuk melihat langsung fasilitas dan kegiatan belajar mengajar yang ada, serta berinteraksi dengan siswa dan guru.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi barometer dan pembanding bagi kedua sekolah dalam upaya menemukan inovasi yang aplikatif untuk program-program mendatang, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Dengan saling berbagi pengalaman, kedua institusi pendidikan ini berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan pengembangan karakter siswa mereka.